Search
Close this search box.
Insight Kompetisi Menulis Artikel Tips

Urgensi Transformasi Digital dalam Bisnis

Rate this post

Selamat tahun baru 2021! 

Tidak terasa satu tahun sudah berlalu. Banyak orang merasa bahwa tahun 2020 terlewati begitu saja. Beberapa orang menghabiskan waktu berleha-leha di rumah, sementara sebagian lainnya  membanting tulang untuk bertahan hidup. 

Di tengah kondisi pandemi yang seperti ini, mau tak mau bekerja harus dilakukan dari rumah atau Work from Home (WFH). Klien yang biasanya Anda temui secara langsung, sekarang hanya bisa dihubungi sebatas layar kaca. Oleh karena itu, transformasi digital berperan sangat besar untuk bisnis Anda sekarang.

Transformasi digital sebenarnya bukanlah istilah yang baru. Sejak perkembangan teknologi berjalan pesat, pelaku bisnis mulai berbondong-bondong berebut peluang di pasar digital. Transaksi jual beli pun sudah dapat dilakukan hanya dengan beberapa sentuhan di smartphone Anda. 

Pentingnya Transformasi Digital pada Bisnis 

Sebelum mengetahui bagaimana cara merombak bisnis Anda pada tahun 2021 dengan kuat, pahami dulu pentingnya transformasi digital di bawah ini. 

  1. Mampu Beradaptasi dengan Konsumen 

Dengan kemudahan transaksi jual beli secara online, membuat konsumen semakin selektif dalam membeli suatu produk. Konsumen lebih memilih untuk duduk santai dan scrolling layar HP daripada antre apalagi sampai hujan-hujanan. Dengan transformasi digital, daya saing bisnis Anda akan meningkat daripada hanya menunggu pelanggan di toko offline

  1. Meningkatkan Kepuasan Konsumen 

Banyak yang mengatakan bahwa konsumen adalah raja. Hal ini benar adanya karena konsumen adalah sumber pundi-pundi uang bisnis Anda. Setelah membeli produk Anda, konsumen akan melakukan penilaian, seberapa pantaskah mereka merogoh kocek untuk produk Anda. 

Dengan adanya transformasi digital, konsumen tidak perlu lagi berlama-lama menunggu tanggapan Anda. Kecanggihan teknologi seperti sosial media membuat konsumen bisa langsung mendapatkan respon secepat kilat bila ingin bertanya atau melaporkan masalah. Tentunya hal ini menambah kredibilitas bisnis Anda sehingga membuat konsumen tidak akan mudah berpaling dari Anda. 

  1. Membuat Bisnis Lebih Efisien 

Pernahkah Anda melihat orang lain membuang selebaran yang baru saja diterimanya ke tempat sampah? Atau Anda adalah salah satunya? Pemasaran sering kali membutuhkan atensi lebih karena bertujuan untuk mengenalkan bisnis Anda ke khalayak umum. Banyak perusahaan sudi menggelontorkan uang untuk pemasaran produk mereka. 

Untungnya, zaman sudah berubah. Sekarang Anda bisa memasarkan produk dengan hanya bermodal sosial media dan situs web. Tak perlu khawatir akan biaya yang terbuang secara cuma-cuma, bahkan transformasi digital dapat membuat bisnis Anda memiliki jangkauan yang lebih luas.

Selain itu, transformasi digital juga dapat meminimalisir adanya human error dalam bisnis Anda, entah itu dalam proses produksi maupun pemasaran. Semua bisa Anda kontrol secara lebih efisien dan transparan. 

  1. Mengurangi Risiko Kecurangan Internal 

Apakah Anda termasuk orang yang sering was-was pada karyawan Anda? Dalam sebuah bisnis, rasa percaya dan kekeluargaan antara atasan dan bawahan harus dibina. Anda harus membuat karyawan merasa ikut turut serta membangun bisnis Anda supaya mereka semangat dalam bekerja sehingga bisa membuahkan hasil yang maksimal. 

Transformasi digital memungkinkan seluruh data bisnis Anda terekam dalam suatu database sehingga meminimalisir adanya kecurangan yang dilakukan oleh bawahan Anda. Biasanya  akses pada database ini hanya dimiliki oleh orang-orang yang memiliki otoritas. Sekarang, Anda bisa lebih mempercayai karyawan Anda dan jangan lupa memberikan bonus bagi yang bekerja lebih ekstra.

  1. Meningkatkan Profit 

Dengan semua keuntungan yang telah disebutkan, dapat disimpulkan bahwa Anda dapat meningkatkan profit dengan transformasi digital. Transformasi digital sangatlah diperlukan di masa sekarang. Jangan sampai bisnis Anda kehilangan peluang dan menjadi tidak terlihat hanya karena satu langkah ini. 

Namun, bagaimana cara melakukan transformasi digital? Apa saja yang harus dipersiapkan? 

Siapkan Transformasi Digital Bisnis Anda dengan 4 Langkah ini 

Sebelum melakukan transformasi digital, silakan simak beberapa tips di bawah ini. 

  1. Selesaikan Proyek yang telah Dimulai 

Anda mungkin masih mempunyai rencana atau tujuan yang masih belum terlaksanakan secara sempurna sejak tahun lalu. Segera selesaikan apa yang telah dimulai. Proyek yang masih mengganjal akan menghambat ide dan fokus untuk hal yang lebih baru. Pastikan tidak ada beban yang berarti supaya Anda bisa mengeluarkan ide-ide terbaik untuk tahun ini. Transformasi digital yang dilakukan secara inovatif dan kreatif 

  1. Kenali Kemampuan & Sumber Daya 

Transformasi digital adalah suatu hal yang baru. Kenali kemampuan dan sumber daya yang Anda miliki supaya tidak kaget untuk menghadapi perubahan ini. Perlu diketahui, transformasi digital membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit. Selain itu, risiko yang ada juga termasuk tinggi jika tidak adanya persiapan yang matang. Setelah mengetahui tingkat di mana Anda berada, buat ide dan tujuan apa yang ingin dicapai. Fokuslah untuk melampaui batas bisnis Anda sendiri, bukan melampaui bisnis orang lain.

“Winners focus on winning. Losers focus on winners.” 

-Conor McGregor 

  1. Buat Rencana yang Jelas juga Fleksibel 

Setelah mempunyai ide dan tujuan, sekarang waktunya untuk membuat rencana. Buatlah rencana yang jelas, tetapi juga fleksibel. Jangan berekspektasi terlalu tinggi di luar kemampuan dan sumber daya. Sebaliknya, selalu pantau keadaan pasar dan pesaing. Untuk memudahkan membuat rencana yang jelas dan juga fleksibel, Anda bisa menggunakan strategi step-by-step berikut ini. 

  • Rencana didasari oleh ide yang berfokus pada keinginan pelanggan atau pasar. 

Hal ini dilakukan supaya ada yang bersedia membeli produk Anda, sesuai dengan hukum permintaan dan penawaran. 

  • Eksekusi rencana tersebut dan luncurkan produknya. 

Rencana tanpa aksi adalah fiksi. Untuk mengetahui respons pelanggan dan pasar, Anda harus meluncurkan produk sesuai rencana yang telah dibuat. 

  • Buat keputusan berdasarkan data

Setelah meluncurkan produk, hanya akan ada dua tanggapan dari pasar. Respons positif atau respons negatif. Jika data menunjukkan adanya peningkatan penjualan, pertahankan dan kalau bisa tingkatkan lagi. Bisa jadi ini adalah peluang bisnis Anda untuk berkembang. 

Sementara bila produk Anda menerima respons negatif dari pasar, pertimbangkan untuk memulai ulang strategi step-by-step ini. 

  1. Terbuka akan Teknologi yang Ada 

Beberapa orang mungkin takut untuk memulai transformasi digital. Salah satu alasannya adalah pengetahuan yang minim. Hal ini membuat mereka lebih menyukai cara tradisional yang sederhana walaupun zaman sudah berubah. Sifat terbuka akan teknologi yang ada sangat diperlukan supaya bisa tetap bersaing. 

Beberapa perusahaan besar sudah gulung tikar karena melawan zaman, sebut saja Kodak. Raksasa besar perusahaan kamera itu bangkrut karena terlambat membaca peluang di segmen kamera digital. 

Untuk menyambut tahun 2021 ini, silakan mulai pelajari Internet of Things (IoT), Artificial Intelligence, dan automation system untuk pertumbuhan bisnis Anda. Setiap tahun mempunyai tantangannya masing-masing, sekarang giliran Anda untuk mulai merombak bisnis Anda. 

Transformasi digital adalah suatu proses yang penuh tantangan juga peluang. Setiap langkah yang Anda ambil penting dan bisa menentukan keberadaan bisnis Anda. Segera selesaikan apa yang sudah dilaksanakan tahun lalu, dan buat rencana untuk tahun ini.

Tulisan ini dibuat oleh Cynthia Cancerria Santoso dalam Kompetisi Menulis Artikel Oleh Biztech

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Admin Biztech